Pages

Kwetiau Goreng Kotak khas Malaysia

Kwetiaw Kotak Goreng alias Char Kway Kak - http://esdelima.blogspot.com Para penggemar kuliner kwetiaw goreng yang kebetulan berada di Penang, Kuala Lumpur, atau Petaling Jaya, pasti tidak akan melewatkan kwetiaw goreng istimewa khas Penang (char kway teow), atau yang agak unik seperti kwetiaw cendol (loh shi fun).
Seperti halnya loh shi fun, ada satu jenis kwetiaw lainnya yang juga jarang atau mungkin susah ditemui di Indonesia, yaitu kwetiaw berbentuk kotak dalam ukuran dadu, yang bahasa lokalnya disebut Char Kway Kak. Bahan kway kak terbuat dari tepung beras dengan tekstur yang lembut sedikit kenyal seperti kwetiaw pada umumnya.
Char kway kak biasanya digoreng diatas wajan yang lebar dan datar mirip wajan untuk martabak telur. Ketika memasak sang koki akan memulainya dengan menumis cincangan bawang putih, kemudian ditambah telur yang diorak-arik, kway kak, toge, tong-cai atau cai po, dan sambal merah yang pedas. Selain bentuk dan tekstur yang unik, rasa masakannya juga sedap, apalagi dihidangkan panas-panas langsung dari wajan.
Di Penang anda bisa menemui kuliner kwetiaw khas ini di Burma Road atau Macalister Lane, dengan harga untuk porsi besar hanya RM3 (sekitar Rp. 9.000,-). Sementara di Kuala Lumpur atau Petaling Jaya tidak banyak yang menjajakan kuliner ini, tapi penulis bisa merekomendasikan satu stand penjual yang berada dalam hawker center di gedung pasar PJ Old Town. Stand-nya cukup laris dan biasanya sudah tutup jam 11 pagi.
Harga seporsi char kay kak disini RM3,5 atau RM4 tergantung ukuran porsinya. Untuk menuju PJ Old Town dengan transportasi umum, anda bisa menggunakan bus T505 yang berangkat dari stasiun LRT Taman Jaya.
Selamat berwisata kuliner.

No comments:

Post a Comment

Page and post views plugin